PM Jepang Disambut Prabowo di Istana: Sambutan Luar Biasa ini Pertama Kali Bagi Saya

PM Jepang Disambut Prabowo di Istana: Sambutan Luar Biasa ini Pertama Kali Bagi Saya

Presiden Prabowo Subianto menyambut kunjungan kenegaraan Lerdana Menteri (PM) Jepang Shigeru Ishiba di Istana Kepresidenan Bogor, Sabtu, 11 Januari 2025. (Istimewa)

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menyambut kunjungan kenegaraan Perdana Menteri (PM) Jepang Shigeru Ishiba di Istana Kepresidenan Bogor, Sabtu (11/1/2025).

Kedatangan PM Jepang, Ishiba ke Indonesia dalam rangka kunjungan resmi dan akan membahas sejumlah kerja sama antara kedua negara.

PM Ishiba tiba di Istana Kepresidenan sekitar pukul 09.57 WIB dan disambut pasukan jajar kehormatan, pasukan berkuda, drumben Lokananta, hingga sejumlah pelajar.

Sementara itu, Presiden Prabowo menyambut langsung PM Ishiba di serambi kanan Istana Kepresidenan Bogor sesaat setelah PM Ishiba turun dari kendaraan.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo Subianto juga memperkenalkan jajaran menteri Kabinet Merah Putih, seperti Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi Rosan Roeslani, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Luar Negeri Sugiono, dan menteri lain yang mendampingi presiden.

Selanjutnya, kedua kepala negara dan delegasi melakukan pertemuan tertutup di ruang kerja Presiden Prabowo untuk membahas sejumlah isu penting, termasuk kerja sama kedua negara.

Dalam pengantarnya, Presiden Prabowo Subianto menyampaikan ucapan selamat datang kepada PM Jepang beserta delegasi dan menilai kunjungan ini sebagai simbol komitmen kedua negara untuk memperkuat dan memperkokoh hubungan bilateral di berbagai bidang.

“Saya ucapkan selamat datang di Indonesia dan saya ingin menyampaikan bahwa ini kehormatan yang besar bagi kami karena kami memandang Jepang sebagai mitra dan sahabat yang lama,” kata Presiden Prabowo.

PM Ishiba dalam kesempatan yang sama menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang diterimanya beserta delegasi Jepang dari pemerintah dan juga masyarakat Indonesia.

Menurut PM Ishiba, ini merupakan kali pertama dirinya mendapat sambutan yang luar biasa saat melakukan kunjungan.

“Saya sekali lagi mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang luar biasa. Saya sudah lama menjadi anggota DPR dan pernah menjabat sebagai menteri di Jepang tetapi sambutan luar biasa ini pertama kali bagi saya,” ucapnya kepada Presiden Prabowo Subianto.

Comment