Presiden Prabowo Bakal Retreat Kepala Daerah Terpilih di Akmil Magelang usai Pelantikan

Presiden Prabowo Bakal Retreat Kepala Daerah Terpilih di Akmil Magelang usai Pelantikan

Presiden Prabowo Subianto memberikan arahan khusus kepada Kabinet Merah Putih saat retreat di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (25/10/2024). FOTO/SETPRES

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto berencana membawa para kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2024 untuk mengikuti pembekalan di Akademi Militer (Akmil) Magelang setelah resmi dilantik.

Sebelumnya, Prabowo juga mengadakan retreat serupa untuk para menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih di lokasi yang sama.

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya menyampaikan rencana tersebut saat rapat koordinasi bidang pangan di Aula Tengku Rizal Nurdin, rumah dinas Gubernur Sumatera Utara, pada Selasa (21/1/2025).

Acara tersebut turut dihadiri Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan dan sejumlah pejabat daerah.

“Insyaallah, setelah pelantikan, Kemendagri bersama Lemhanas akan membawa para kepala daerah yang baru dilantik ke Magelang untuk pembekalan, seperti yang dilakukan kepada Kabinet Merah Putih,” ujar Bima Arya.

Menurut Bima, pembekalan ini bertujuan untuk menyelaraskan program kerja antara pemerintah pusat dan daerah.

“Presiden ingin kepala daerah memahami visi misi beliau, sehingga program pusat dan daerah dapat berjalan selaras,” tambahnya.

Durasi pembekalan ini diperkirakan lebih panjang dibandingkan dengan para menteri. Jika retreat menteri hanya berlangsung tiga hari, pembekalan kepala daerah direncanakan selama satu minggu hingga sepuluh hari.

Bima mengungkapkan, pihaknya masih berkoordinasi dengan Lemhanas untuk menyusun kurikulum yang melibatkan pemberian materi dari para menteri.

Selain itu, Bima Arya juga menjelaskan bahwa rapat bersama DPR RI, KPU, dan Bawaslu terkait penetapan tanggal pelantikan kepala daerah akan digelar keesokan harinya.

“Rapat akan berlangsung besok pukul 10 pagi. Semoga semua pertanyaan terkait tanggal pelantikan bisa terjawab,” tutupnya.

Comment